-->


BREAKING NEWS !!!

KopKar PT Titani Alam Semesta, Pelesiran 9 Armada Bus Ke Bali

Gresik, MITRAJATIM.COM - Koperasi kariyawan PT. TITANI ALAM SEMESTA  yang berada di Jl. RayaTenaru Driyorejo Gresik Pelesiran (rekreasi) me...

Proyek Negara di Magetan, Banyak Yang Tanpa Papan Nama

Proyek Negara di Magetan, Banyak Yang Tanpa Papan Nama

Gambar terkait
Magetan mitra-jatim.com - Sejumlah proyek milik Pemerintah Kabupaten Magetan yang nilainya di atas Rp 300 juta masih banyak yang tidak memasang papan proyek. Padahal tindakan ini melanggar regulasi yang mengatur proyek pemerintah tersebut.

"Peraturan Presiden (Perpres) nomor 70 tahun 2012 tentang Perubahan Kedua atas Perpres nomor 54 tahun 2010 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah, tapi juga melanggar Undang Undang nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP),"kata Noorman Susilo, Ketua Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat LPKSM, Jumat (14/12/2018).

Menurut Noorman, proyek tanpa papan nama informasi proyek sama.dengan mengabaikkan amanat Undang Undang, juga Peraturan Presiden. Karena papan nama proyek, berisi tentang informasi proyek yang sedang dikerjakan, selain nama kontraktor, biaya, juga jangka waktu pengerjaan.
Tujuan dipasangnya papan nama proyek untuk menunjukan keterbukaan atau transparansi dan ini sudah harus dimulai sejak tender atau lelang proyek dilakukan. Termasuk tender proyek yang dilakukan di badan publik,"ujarnya.

"Kami berharap Pemkab Magetan lewat DPU PR bisa menegur pelaksana proyek. Kalau masih bandel, agar melaporkan ke penegak hukum, atau Pemkab punya jalan lain,"kata Noorman.
Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri (Kejari) Magetan Agus Zaeni yang dikonfirmasi membenarkan, Kejaksaan Negeri (Kejari) selain melihat sendiri juga mendapat beberapa laporan tentang proyek tanpa papan nama proyek. katanya.

"Memang ada beberapa laporan masuk yang melaporkan tentang tidak adanya papan nama proyek disejumlah lokasi. Kami pastinya akan turun, dan menggali informasi dari warga setempat,"ujar Agus Zaeni kepada Surya, Jumat (14/12/2018).
Sementara Kabid Bina Marga Jalan dan Jembatan DPU PR Pemkab Magetan Mochtar Wachid, sudah menegur pelaksana proyek yang menangani proyek DPU PR. Selain dibuat sendiri oleh kontraktor pelaksana, papan nama proyek itu juga sudah dibuatkan pengguna anggaran DPU PR.

Hal itu belum sempat dipasang saja, papan nama proyek dan infornasi anggaran, batas waktu penyelesaian, kontraktor pelaksana dan konsuktan, disini sudah ada, kalau pun kontraktor.pelaksana belum, tinggal ngambil di DPU PT,"kata plt Sekretaris DPU PR, Mochtar Wachid. (bam/tim*)


0 Response to "Proyek Negara di Magetan, Banyak Yang Tanpa Papan Nama "

Posting Komentar

Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel