RENOVASI KANTOR DI KELURAHAN SUKOREJO, DIDUGA SILUMAN

LAMONGAN, Mitrajatim.Com- Sumber aliran dana dan besaran anggaran renovasi kantor Kelurahan Sukorejo, Lamongan, Jawa Timur masih menimbulkan tanda tanya. 

Bagaimana tidak, pembangunan renovasi yang dilakukan pada bulan November 2021 tersebut, dan kedapatan selesai pada awal Desember 2021 itu, publik belum mengetahui asal-usul sokongan dana nya didapatkan darimana dan berapa jumlah nilai nominal anggaran proyek nya. 

Sehingga akibatnya, banyak diantara warga Lamongan yang masih mempertanyakan hal tersebut. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media, pekerjaan renovasi kantor Lurah Sukorejo Lamongan tersebut, dalam pelaksanaan pembangunan nya diketahui masih dijabat oleh ibu Sri selaku Lurah Sukorejo. 

Dengan adanya permasalahan ini, kembali memantik Sekjen Larm-Gak (Lembaga Advokasi Rakyat Merdeka Gerakan Anti Korupsi) dan HIPPMA (Himpunan Pemuda Pemudi Madura) untuk turun tangan melakukan investigasi ke pihak terkait. 

Saat mengklarifikasi kejadian, Sekjen Larm-Gak dan HIPPMA mengaku telah menemukan sejumlah keganjilan yang terjadi. 

Keganjilan itu diperoleh, setelah mereka melakukan konfirmasi ke Pak Camat, Ketua LPM, Pegawai Kelurahan yang membidangi, Lurah Sukorejo yang sekarang menjabat dan mantan Lurah Sukorejo sebelum di gantikan oleh ibu Sri. 

"Ternyata dari semua pihak yang terkait, tidak ada satupun yang tahu darimana sumber anggaran dan besaran anggaran pembangunan renovasi kantor lurah Sukorejo Lamongan. Dan ternyata, ibu Sri yang menjabat sebagai lurah Sukorejo Lamongan, hanya sekitar 3 bulan lamanya". Kata Baihaki.

Masih menurut Baihaki, dalam permasalahan tersebut, pihaknya berterus-terang telah mendapatkan beberapa hal yang ganjal dan syarat akan dugaan sebuah tindak pidana korupsi.

"Jika memang ada indikasi korupsi maka LARM-GAK akan melaporkan hal tersebut ke Pihak Berwajib".

Sampai berita ini ditulis, ibu Sri yang sebelumnya menjabat sebagai Lurah di Sukorejo, Lamongan, belum dapat memberikan keterangan dan tanggapan nya, meski wartawan media ini telah mencoba mengkonfirmasi via WhatsApp sebelum nya. 

Pewarta : (Agung Ch)

Posting Komentar

Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!

Lebih baru Lebih lama