-->


BREAKING NEWS !!!

"Jadilah Pemimpin Yang Bijak" dan Memberi Inspirasi

                                                    Oleh; Sumitro Hadi, SH. Redaksi,     MITRAJATIM.COM - Menjadi Pemimpin ( leadership)   ...

Tingkatkan Disiplin, Bupati Sambari Cek Absensi ASN

Tingkatkan Disiplin, Bupati Sambari Cek Absensi ASN



Gresik,Mitra-Jatim.com- Bupati Gresik Sambari Halim Radianto memberikan perhatian serius terhadap tingkat kedisplinan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkup pemkab setempat. Terbukti, Bupati Sambari mengecek langsung absensi ASN baik PNS maupun Non PNS.

Dengan didampingi Wabup Gresik, Moh. Qosim dan Sekda Djoko Sulistio Hadi, Bupati Sambari  mengecek absen fisik kehadiran seluruh ASN di lingkup Pemkab Gresik. Absensi ASN per bagian dicocokkan dengan daftar hadir yang telah ditandatangani. ”Cek fisik ini untuk penegakan disiplin pegawai Pemkab Gresik. ASN yang tidak hadir tanpa keterangan dan absensi diisikan rekan kerja, sementara yang bersangkutan tidak hadir, akan diberi sanksi tegas,” katanya, Senin (2/04/2018).

Karena itu, Bupati Sambari mengingatkan, ASN yang tidak hadir saat apel akan dikumpulkan dan mengikuti apel susulan keesokan harinya. Bagi ASN yang tidak hadir tanpa keterangan atau alpa, akan dipanggil sebagai salah satu bentuk pembinaan dan akan diberi teguran serta peringatan berjenjang. ”Tolong disampaikan bagi ASN yang tidak hadir tanpa keterangan hari ini, besok pagi mengikuti apel susulan," ujarnya.

Sementara Kabag Humas Pemkab Gresik Suyono menjelaskan, disiplin itu bukan untuk mengekang, tetapi harus disadari sebagai landasan berpijak guna memperbarui pola pikir dan perilaku sebagai aparatur pemerintah yang melayani dan bukan untuk dilayani.  ”Jadi, tidak seharusnya pegawai telat saat mengikuti apel, karena hal tersebut sudah menjadi kewajiban. Apalagi libur panjang selama tiga hari berturut turut sudah usai,” jelasnya.(mat/din/edo)

1 Response to "Tingkatkan Disiplin, Bupati Sambari Cek Absensi ASN "

  1. berikan kesimpulan pemerintahan disiplin bupati gresik absensi asn

    BalasHapus

Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel